Kegiatan ini diikuti oleh tiga kandidat terbaik yang siap melanjutkan estafet kepemimpinan IPNU, yaitu:
-
Moh. Fariduddin
-
Minan Syakur
-
Febri Maulana
Proses pemilihan berlangsung dengan suasana yang cukup menegangkan. Hal ini dikarenakan ketiga kandidat dinilai memiliki kapasitas, pengalaman, serta dukungan yang sama-sama kuat dari para pemilih.
Berdasarkan hasil penghitungan suara, perolehan suara pemilihan Ketua PK IPNU adalah sebagai berikut:
-
Moh. Fariduddin : 31 suara
-
Minan Syakur : 19 suara
-
Febri Maulana : 6 suara
-
Suara tidak sah : 11 suara
-
Jumlah suara sah : 56 suara
-
Jumlah keseluruhan suara : 67 suara
Dengan perolehan suara terbanyak, Moh. Fariduddin terpilih sebagai Ketua PK IPNU Miftahul Anwar masa khidmat 2025–2026. Diharapkan kepemimpinan yang baru dapat membawa IPNU semakin aktif, progresif, dan berkontribusi nyata bagi pelajar dan masyarakat.




